Status Generator Masih Bisa

Karena ada beberapa orang yang bertanya apa Status Generator masih bisa membuat aplikasi & apa caranya seperti dulu, saya jawab bahwa Status Generator masih bisa dan cara buatnya sama seperti dulu Gambar icon smile Status Generator Masih Bisa Image

Catatan : sejak agustus 2012, alamat status generator pindah ke :
Alamat status generator yang baru adalah : http://apps.facebook.com/unicreative/

Untuk mengetahui segala berita tentang status generator (perubahan alamat dll), silakan like fans page Status Generator (klik) Gambar icon smile Status Generator Masih Bisa Image

Tutorial lengkap silakan klik link ini :
http://www.hancur.com/statusgen/

Migrasi Fans Page Aplikasi

Baru-baru ini di fans page aplikasi yang dibuat akan keluar peringatan ini

Removing App Profile Pages
By February 1, 2012, we are removing App Profile Pages. You can migrate Likes and the Vanity URL of this Page to an existing Facebook Page with the same name and of Product/App category.

Click here to migrate to an existing Facebook Page

Tutorial Video :

Catatan : gambar-gambar di artikel ini berukuran kecil. Silakan diklik untuk memperbesar.

Gambar c53659167482154 Migrasi Fans Page Aplikasi Image

Peringatan dari saya : JANGAN KLIK link “click here” dulu. Silakan baca artikel ini sampai selesai.

Apakah ini? Ini adalah permintaan dari Facebook untuk memigrasikan fans page kita sebelum 1 februari 2012.
Migrasi di sini berarti fans page yang lama akan diubah “bentuknya” ke fans page versi baru (normal).
Jumlah orang yang like fans page lama kita tidak akan berubah.
TAPI kelihatannya semua post status, link, foto, notes, dll di fans page lama akan hilang dan tidak terbawa di fans page baru.

Kenapa ada kata-kata “kelihatannya”? Karena ada peringatan di FB bahwa setelah migrasi sukses, dibutuhkan waktu hingga kira-kira 7 hari untuk melihat hasil migrasi dan saat saya mencoba migrasi pada hari ini, semua status tidak ada di fans page baru.

Nah bagaimana kalau kita mengabaikan perintah migrasi ini? Fans page lama kita akan hilang selamanya berikut jumlah fans yang like. Sungguh sayang kan? Jadi sebaiknya kita melakukan migrasi ini.

Cara-cara migrasi :
Continue reading

Error : (#200) The user Hasn’t Authorized the Application to Perform This Action

Apa anda menemui error di atas saat update status? Salah satu dugaan saya penyebab munculnya pesan error tersebut adalah anda mengunjungi aplikasi saat aplikasi belum sempurna.

Cara mengatasi :

  1. Buka alamat ini http://www.facebook.com/editapps.php
  2. Cari nama aplikasi yang bermasalah, klik tanda “x” di sebelah kanan nama aplikasi untuk menghapus akses ke aplikasi. (aplikasi tidak terhapus, hanya aksesnya yang terhapus sementara).
  3. Coba buka aplikasinya lagi.

Seharusnya sekarang tidak ada masalah lagi. Kalau ada pesan error yang sama, kemungkinan setting aplikasinya belum 100% benar Gambar icon smile Error : (#200) The user Hasnt Authorized the Application to Perform This Action Image

Status Generator Jalan Lagi

Karena sekarang FBML tidak bisa dipakai lagi, maka saya berusaha memperbaiki status generator supaya menggunakan FBJS semalam suntuk. Akhirnya sekarang Status Generator bisa dipakai lagi untuk membuat aplikasi update status.

Tapi tampilan aplikasi akan sedikit beda di awal. Ini karena aplikasi baru dan lama menggunakan teknologi yang berbeda walau saya harap hasilnya sama Gambar icon smile Status Generator Jalan Lagi Image